Nah sekarang, apa itu internet?
Apakah alat yang digunakan untuk mencari informasi, atau untuk membantu pekerjaan atau pengertian orang lain kebanyakan.
Kita dapatkan pengertian dari Wikipedia:
"Internet (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia."
Dari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa internet lah yang menghubungkan jutaan manusia didunia secara tidak langsung. Singkat kata pengertian internet. namun topik kali ini bukanlah membahas tentang definisi internet.
Macam macam Akses Intenet
Tipe koneksi mengakses internet:
1. Dial-Up
Dial-Up digunakan oleh komputer rumah dan tunggal yang artinya hanya komputer satu itu yang menggunakan. Terhubung menggunakan jalur PSTN dari ISP melalui jaringan telepon. dengan kecepatan akses internet mencapai 56 kbps
2. GPRS
GPRS merupakan komunikasi data dan suara menggunakan gelombang radio. GPRS dapat mengkomunikasi data dan suara yang bergerak (Mobile). Kecwpatan akses internet GPRS dapat mencapai 56 - 100 kbps
3. 3G
3G merupakan teknologi yang lebih maju dari jaringan GPRS dan dapat memberikan kecepatan akses internet mencapai 150 kbps sampai 2 Mbps.
4. LAN
LAN dapat menghubungkan kumpulan Komputer dalam satu jaringan melalui kabel telepon atau antena yang terhubung dengan ISP. ISP juga sudah tersedia dalam Wireless dengan menggunakan Gelombang Radio. Kecepatan akses internel LAN dapat mencapai lebih dari 10 Mbps.
5. WiFi
WiFi merupakan koneksi nirkabel melalui teknologi radio sehingga dapat mentransfer data secara aman dan lancar. WiFi bukan hanya digunakan untuk akses internet saja melainkan juga dapat
membuat jaringan Nirkabel. Karena itu WiFi dapat dipasang dimana saja dan dapat diakses setiap orang yang menjangkaunya. Kecepatan Akses WiFi dapat mencapai 100 Mbps.
6. 4G
4G merupakan pengembangan dari jaringan 3G dan 2G. Teknologi 4G memiliki kecepatan akses tinggi yang dapat mencapai 100 Mbps. Teknologi 4G sudah tersedia di Indonesia yang dapat didapatkan melalui produk LTE
Ya, itulah sekilas informasi mengenai Akses Internet yang saya ketahui. Semoga dapat bermanfaat untuk pembaca sekalian.